“Kau memang tak mengenali salah seorang pun dari mereka?” Letnan itu bertanya. Kari Basa menggeleng. Letnan itu menggertakkan gigi.
“Selain tak mengenali mereka, tapi kamu orang ikut dalam gerakkan melawan Jepang, apakah juga kamu tak mengenali mereka sebagai orang kampungmu?”
Kari Basa menggeleng. Si letnan memberi isyarat lagi. Kopral yang memegang tang itu maju. Dia membungkuk. sebelum si Bungsu sadar apa yang akan dilakukan Jepang itu, terdengar Kari Basa memekik. Dan dengan terkejut si Bungsu melihat betapa di mulut tang itu terjepit sesuatu. Kuku Yah Tuhan, kuku empu kaki Kari Basa dicabut dengan tang Darah meleleh diempu kakinya itu.
“Jawablah Kau mengenali salah satu dari mereka ?”
Kari Basa menggeleng dengan gerakan keras.
“Baik. Kini saya baca yang berpangkat Itto-f Hei. (Prajurit Satu).”
Karena disetiap akhir mendengar nama yang dibacakan Kari Basa tetap menggeleng, maka dia memekik lagi karena sebuah kukunya dicabut lagi. Dan. Lagi. Lagi Nama-nama Gyugun itu disebut terus setelah Nitto f Hei, ftto f Hei, Tjo f Hei, Hei cho, Go cho, Go-n syo, Syo cho, Djun-I, Syo-I, dan sampai ke Tai-I (Kapten) yang berpangkat tertinggi bagi para Gyugun yang berasal dari putera Indonesia waktu itu.
Entah berapa kali Kari Basa memekik. Pingsan, Memekik, pingsan. Menggeleng, memekik, pingsan. Menggeleng, memekik, pingsan. Disiram air. Begitu terus berulang-ulang. Yang tak kurang menderitanya adalah si Bungsu. Tubuhnya bersimbah peluh. Beberapa kali dia memejamkan mata. Ia menggigit bibir. Menahan pendengaran agar tak tertangkap suara pekik Kari Basayang hanya beberapa depa di depannya. Namun bagaimana dia akan menahan pendengarannya? Tiap pekik Kari Basa menyebabkan hatinya seperti tertikam.
Dan kesepuluh kuku jari Kari Basa ini habis tercabut Ya Tuhan, alangkah menderitanya lelaki itu. Namun Tuhan jualah Yang Maha Kuasa, karena lelaki itu tetap saja berkeras untuk menggeleng. Tubuhnya tergantung saja di rantai. Tergantung tak sadarkan diri.
“Jahannam..” Letnan itu bersuara lagi.
Kopral dan prajurit bawahannya mengambil ember besar berisi air. Kemudian menyiramkan pada Kari Basa. Kari Basa membuka mata, mengangkat kepala perlahan, kemudian terkulai lagi. Letnan itu meninggalkan kursinya. Berjalan mendekati Kari Basa. Dengan kasar dia mencekal rambut Kari Basa. Menyentakkan hingga kepalanya tertegak. Bicaralah Letnan itu mengeram.
Tapi di wajah Kari Basa hanya tergurat kebencian, dan tangan Letnan itupun bergerak. Sebuah pukulan karate jarak dekat menghajar mulut Kari Basa. Terdengar bunyi tak sedap ketika pukulannya beradu dengan bibir Kari Basa.
“Nah, bicaralah syetan” Letnan itu berkata lagi sambil menegakkan kepala Kari Basa. Dan tiba-tiba…Tuih!!!! Kari Basa meludahi muka Letnan yang berjarak sejengkal di hadapannya itu. Ludahnya bercampur darah dan gigi. Ya, pukulan tidak hanya memecahkan bibirnya. Tapi juga merontokkan empat buah gigi depannya. Letnan itu menyumpah-nyumpah dan muntah kena ludahnya. Dan tiba-tiba dia berbalik.
Menghantam Kari Basa dengan tendangan, pukulan-Tendangan-Pukul Tendang Pukul Lalu terhenti terengah-engah. Tubuh Kari Basa tergantung tak bergerak. Dan mata si Bungsu berkunang-kunang. Tubuhnya basah oleh peluh. Dia jadi malu pada dirinya. Teringat olehnya betapa cepatnya dia menyerah ketika di Koto Baru itu. Kenapa dia turuti perintah Mayor itu untuk menyerah membuang samurai? Kenapa ? Bukankah dia bisa melawan? Secepat itukah dia harus menyerah? Kini lihatlah Kari Basa ini. Tak segeming pun dia beranjak dari pendiriannya.
Dia jadi malu pada dirinya sendiri. Dan dia mengagumi lelaki yang barangkali usianya telah melampaui empat puluh lima ini. Dia tatap tubuh lelaki yang terkulai dalam ikatannya itu. Kelihatannya lemah dan tak berdaya. Tapi di dalam tubuhnya yang kini tak berdaya itu, alangkah besarnya kehormatan yang dia miliki. Alangkah mulia pribadinya. Alangkah banyaknya. pejuang-pejuang lainnya berhutang nyawa padanya. Sekali saja dia buka mulut, mengatakan salah seorang di antara Gyugun itu ikut dalam gerakkan mereka, bisa dipastikan bahwa Gyugun yang lain akan bisa digulung dan dihukum tembak Si Bungsu berani bertaruh, jarang satu diantara seratus ribu bangsanya yang akan tahan menutup rahasia jika telah disiksa seperti Kari Basa ini. Kini dia melihat betapa teguhnya lelaki tua ini memegang rahasia. Betapa teguhnya. Tak tergoyahkan oleh pukulan kayu. Tak tercabikkan meski oleh cabutan kuku. Dan tak beranjak meski bibir dan giginya rontok.
“Hari sudah pagi. Mari kita tinggalkan dia …..” letnan itu berkata. Mereka bersiap untuk pergi. Letnan itu berhenti, kemudian menoleh pada si Bungsu.
“Beberapa saat lagi giliranmu Bungsu. Engkau telah banyak menimbulkan korban diantara balatentara Tenno Heika. Apa yang akan kau terima jauh lebih nikmat daripada yang diterima Kari Basa. Nah, bersiaplah menjelang kami datang. . . he . .he. . .he”
Dan Kempetai itu kembali lenyap di balik pintu kayu betulang besi dan berbingkai beton diujung kamar tersebut. Tinggallah kini si Bungsu dan Kari Basa Sunyi cahaya lampu listrik yang menggantung tinggi di langit-langit terowongan bersinar suram. Menerangi kamar tahanan mereka yang berukuran empat kali meter tersebut. Si Bungsu meneliti ruangan itu. Meneliti kalau-kalau dia bisa menyelamatkan diri.
@
I. Tikam Samurai