Daftar Isi

 Cerita Tikam Samurai ini terdiri dari VI Episode.

Tikam Samurai - I. Di episode awal ini diceritakan asal muasal mengapa si Bungsu menjadi  pendendam dan sangat membenci penindasan dari kelompok yang kuat pada kelompok yang lemah.  Diceritakan juga keterlibatannya dalam pejuangan merebut kemerdekaan dari Jepang dan  Belanda di ranah minang hingga ke Buluh Cina Riau.
Tikam Samurai - II. Diceritakan tentang pertarungannya melawan kezaliman  dari kelompok-kelompok bandit (Yakuza) di Jepang, dan melawan musuh besarnya : Saburo  Matsuyama, dan jangan lupa dalam episode ini ternyata dia bertemu dengan pahlawan samurai  legendaris Jepang : Zato Ichi.
Tikam Samurai - III. Si Bungsu terlibat dalam permusuhan dengan kelompok sindikat  internasional di Singapura yang memperdagangkan wanita Indonesia, Malaysia, Bangkok dan  negeri lainnya. Dia juga berkenalan dan bergabung bekas pasukan Grenn Barret, pasukan  paling elite dan kesohor dari Inggeris.
Tikam Samurai - IV (Dalam Kecamuk Perang Saudara), adalah episode paling gelap dalam  sejarah Minangkabau. Episode ini menceritakan keterlibatan si Bungsu dalam pergolakan PRRI  di Sumatera Barat. Dalam episode ini secara telanjang dikisahkan betapa kejamnya pasukan  yang sedang berperang tersebut, baik itu PRRI maupun APRI.
Tikam Samurai - V (Ke Dallas Menuntut Balas), Bercerita tentang petualangan si Bungsu yang  sebenarnya diluar kemampuannya di Dallas, Texas. Saat itu tahun 1963 dan dia terpaksa  terlibat dalam persitiwa terbunuhnya Presiden Kennedy. Dalam episode ini pula diceritakan  kehilangan dua orang yang amat dekat dengannya.
Tikam Samurai - VI (Dalam Neraka Vietnam). Merupakan episode terakhir serial Tikam Samurai.  Cerita terjadi sekitar tahun 1966-1968 di mana Si Bungsu terjebak dalam gejolak perang  Vietnam. Namun di akhir kisah dia akhirnya dapat kembali  kampung halamannya: Situjuah  Ladang di kaki gunung Sago. Dalam episode ini, anda akan menemukan kisah yang mencekam dan  benar-benar diluar dugaan.
Daftar Isi